Quiz PBKK
QUIZ PBKK
Sandyatama Fransisna Nugraha (5025211196)
Bookstore System
Soal
1. Buatlah Deskripsi aplikasi dan ruang lingkup fitur yang akan dikerjakan (individu)
2. Buatlah User Interface untuk aplikasi (individu)
3. Implementasikan aplikasi dengan menggunakan framework CI (Berkelompok)
4. Dokumentasikan dalam bentuk video Youtube dan embedded di Blog (Berkelompok maks 3)
Jawab :
1. Aplikasi web penjualan buku ini dirancang untuk menyediakan pengalaman berbelanja yang komprehensif bagi pengguna sebagai pelanggan maupuin penjual buku. Aplikasi ini dibuat untuk memudahkan penjual agar melebarkan bisnisnya sehingga dapat meningkatkan penjualan buku dan memudahkan pembeli agara dapat mencari buku lebih cepat dibandingkan dapat secara langsung
Adapun keuntungan yang dengan sistem ini antara lain :
Sisi Pelanggan (Customer):
1. Kemudahan dalam mencari informasi:
Pengguna dapat dengan mudah menjelajahi katalog buku yang dikelompokkan berdasarkan genre, penulis terkenal, dan penerbit ternama dalam tampilan utama website
2. Pencarian Barang:
Pengguna dapat menggunakan fitur pencarian yang memungkinkan pengguna untuk mencari buku berdasarkan judul, penulis, atau kata kunci lainnya. Hasil pencarian dapat difilter berdasarkan harga, rating, atau ketersediaan stok.
3. Informasi pembayaran:
Pengguna dapat dengan mudah mengelola keranjang belanja mereka, melihat rincian pesanan, dan melanjutkan atau mengubah pesanan sebelum melakukan pembayaran.
4. Ulasan dan Penilaian Produk:
Pelanggan dapat memberikan ulasan dan penilaian terhadap buku yang mereka beli. Fitur ini membantu calon pembeli lainnya membuat keputusan berdasarkan pengalaman pelanggan sebelumnya.
Sisi Penjual (Owner):
1. Fitur Dashboard Penjualan:
Dashboard menyajikan laporan penjualan harian, mingguan, dan bulanan, serta statistik stok buku. Ini membantu pemilik untuk memahami tren penjualan dan mengidentifikasi buku-buku yang paling diminati.
2. Informasi manajemen stok buku:
Penjual dapat mengelola stok buku dengan mudah melalui dashboard. Mereka menerima notifikasi otomatis ketika stok mendekati batas minimum, sehingga dapat menghindari kekurangan stok yang tidak diinginkan.
3. Informasi pembayaran dan pengiriman barang:
Dashboard menyajikan daftar pesanan yang terus diperbarui, status pembayaran, dan status pengiriman. Ini membantu penjual untuk melacak setiap pesanan dan memastikan pengiriman tepat waktu.
4. Informasi review customer:
Melalui alat analisis, pemilik dapat memahami preferensi pelanggan, tren pembelian, dan profil pelanggan. Informasi ini dapat digunakan untuk mengembangkan strategi pemasaran yang lebih terarah.
2. Desain yang dibuat kurang lebih seperti ini
3. Hasil Program Yang Sudah Dijalankan Pada CodeIgniter4
4. Link Youtube Penjelasan Kode Program
Komentar
Posting Komentar